TERSEBARNYA KEBODOHAN MERUPAKAN DIANTARA TANDA-TANDA KIAMAT
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
مِنْ أَشْرَاطِ السَّاعَةِ أَنْ يُرْفَعَ الْعِلْمُ وَيَثْبُتَ الْجَهْلُ
“Di antara tanda-tanda Kiamat adalah hilangnya ilmu dan tersebarnya kebodohan.” HR. Al-Bukhari (no. 80) dan Muslim (no. 2671) dari Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu.
¶ WAFATNYA PARA ULAMA MERUPAKAN SEBAB TERSEBARNYA KEBODOHAN
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
إِنَّ اللهَ لاَ يَقْبِضُ الْعِلْمَ انْتِزَاعًا يَنْتَزِعُهُ مِنَ الْعِبَادِ، وَلَكِنْ يَقْبِضُ الْعِلْمَ بِقَبْضِ الْعُلَمَاءِ حَتَّـى إِذَا لَمْ يَبْقَ عَالِمًا اتَّخَذَ النَّاسُ رُءُوسًا جُهَّالاً فَسُئِلُوا، فَأَفْتَوْا بِغَيْرِ عِلْمٍ فَضَلُّوا وَأَضَلُّوا
“Sesungguhnya Allah tidak mencabut ilmu sekaligus dari para hamba, akan tetapi Allah mencabut ilmu dengan mewafatkan para ulama, sehingga ketika tidak tersisa lagi seorang alim, maka manusia akan men-jadikan orang-orang bodoh sebagai pemimpin, lalu mereka ditanya, kemudian mereka akan memberikan fatwa tanpa ilmu, maka mereka sesat lagi menyesatkan orang lain.” HR. Al-Bukhari (100) dan Muslim (no. 2673) dari Abdullah bin ‘Amr Ibnul ‘Ash radhiyallahu ‘anhuma.
•┈┈┈┈•✿❁✿•┈┈┈┈•
- Al-Imam an-Nawawi rahimahullahu ta‘ala mengatakan,
هذا الحَديثُ يُبَيِّنُ أنَّ الْمُرادَ بقَبضِ العِلمِ في الأحاديثِ السَّابِقةِ الْمُطلَقةِ لَيسَ هو مَحوَه مِن صُدورِ حُفَّاظِه، ولَكِن مَعناه: أنَّه يَموتُ حَملَتُه، ويَتَّخِذُ النَّاسُ جُهَّالًا يَحكُمونَ بجَهالاتِهم، فيَضِلُّونَ ويُضِلُّونَ
“Hadits ini menjelaskan bahwa yang dimaksud dengan mencabut ilmu dalam hadits-hadits terdahulu yang mutlak bukan menghapusnya dari hati para penghafalnya, akan tetapi maknanya adalah pembawanya meninggal, dan manusia menjadikan orang-orang bodoh sebagai pemutus hukum yang memberikan hukuman dengan kebodohan mereka, sehingga mereka sesat dan menyesatkan.” Syarah Shahih Muslim (jilid: 16/223).
•┈┈┈┈•✿❁✿•┈┈┈┈•
- Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimin (1421H) rahimahullahu ta’ala berkata,
والمراد بالعلم هنا العلم بشريعة الله عزّ وجلّ لا العلم بأمور الدنيا ربما يزداد العلم بأمور الدنيا لكن العلم بشريعة الله هو الذي يقبض وقبضه من أشراط الساعة وانتشار الجهل بشريعة الله وكثرته من أشراط الساعة=
“Yang dimaksud dengan ilmu di sini adalah ilmu terhadap syariat Islam (al-Qur-an dan as-Sunnah), bukan ilmu seputar urusan dunia. Karena terkadang ilmu dunia itu akan terus bertambah (seiring bertambahnya zaman).
Namun ilmu mengenai syariat Allah ‘Azza wa Jalla itulah yang akan dicabut dan tercabutnya ilmu tersebut, tersebar dan banyaknya kebodohan menjadi diantara tanda dari tanda hari kiamat.” Audio Fatawa al-Haram al-Makki (vol: 2/tahun 1413H)
•┈┈┈┈•✿❁✿•┈┈┈┈•
Whatsapp alilmoe
Telegram Al-Hijri
Telegram alilmoe
Instagram al_ilmoe
Website alilmoe